Minggu, 06 Juni 2021

Kita Pernah Bersama

Kita pernah bersama. Melalui selembar foto ini kita mengingat sejumlah kenangan dalam pengabdian. Dalam wadah keterbatasan dan kesederhanaan bahkan keprihatinan kita jalani proses KBM di sekolah Fillial SDN 006 Muara Kaman, di Kilometer 10 Desa Sedulang Kecamatan Muara Kaman.

Suka duka hari-hari disini masih terbayang walau kini kita sudah tidak bersama lagi. Simpanlah kenangan ini. Ambil baiknya dan buang buruknya. 

Suatu ketika engkau menemukan foto ini dan membaca sebaris kalimat yang kutuliskan, ingatlah kalau kita pernah bersama. Sebagian dari kita masih sering bertemu, sebagiannya lagi sudah jauh dimata. Semoga tetap sehat dan sukses meraih bahagia. Aamiin....

KOSONG

 Kosong iti tidak ada isinya. Sedangkan KOSONG ini berisi kata dan kalimat. Aku hanya mampu mengisi dengan kata dan kalimat, bisa juga gambar atau foto. Namun begitu tetap saja judulnya kosong, apalagi jika hanya sebatas kau lihat, sebatas baca dan tinggalkan. Judul ini tetap kosong.

Aku membiarkan judulnya kosong namun tak ingin engkau cepat meninggalkan halaman ini. Ada kata-kata dan kalimat juga foto untuk kau lihat. Tetaplah dulu disini, melihat halaman kosong yang tidak kosong lagi.

Aku tak memaksa siapapun melihat apa yang kutinggalkan disini. Kupikir dengan ini nanti, setelah kupergi, aku sudah mengisi judul kosong itu. Aku menyelesaikan draf kosong ini tanpa menghapusnya. 


Ayo Berbenah dan Berubah

Sejak kapan kita merasa menjadi guru?
Sementara banyak hal menyangkut kompetensi guru belum kita pahami, belum kita miliki atau belum bisa kita praktikkan....

Sejak kapan kita merasa menjadi guru?
Sementara semakin banyak yang kita pelajari, semakin disadari bahwa sedikit ilmu yang kita miliki....

Pantaskah kita merasa sudah menjadi guru yang baik?
Padahal belajar saja kita tak mau, berubah segan, dikritik pun marah. 

Tahun 2013 kalimat tanya diatas tersimpan di draf blog ini, lalu kulanjutkan dengan kalimat seterusnya. Hanya sebagai renungan, instrospeksi. Terlebih dimasa sekarang ini, menjadi guru harus melek IT, menjadi guru harus berani berubah dan selalu berbenah. Yang enggan berubah, malas berbenah, akan tertinggal. Ayo bergerak mengikuti perubahan, menyongsong dunia baru. Semangat para cekgu.

BERTAMU

         

                Bertamu lagi, di rumah sendiri, blog ini. Blog ini dibuat puluhan tahun yang lalu. awalnya aktif menulis lalu terlupakan. Pernah kembali, lalu terabaikan lagi. Kali ini, aku kembali membuka blog ini. Bertamu di rumah sendiri, mungkin tepatnya begitu. 
        Bertamu, sejatinya kita ini seperti bertamu saja. Tak akan bisa tinggal selamanya meski itu di rumah sendiri. Suatu saat kita akan kembali,  ke tempat dimana kita berasal. Kalaupun kita masih betah, kita harus melangkah. Kalaupun kita tidak siap, kita harus pergi. Tak ada satu kekuatan yang bisa menghalangi, tak ada satu alasan untuk menghindari. 
        Kini, saat ku masih disini, saat masih bisa memainkan jari. Saat kumasih bisa berimajinasi, saat kata-kata bermain lincah di kepala, kuingin hiasi rumah ini. memang aku tak pandai menata, mendekorasi. Aku hanya ingin mengumpulkan rangkaian kalimat disini. Sejak hari ini, sampai nanti.